Bupati Bolmut, Darwin Muksin Terima Kunjungan Kerja Kepala Bapenda Sulut June E
Konten.news – Penjabat Bupati (Penjabup) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Darwin Muksin, Menerima Kunjungan Kerja Kepala Badan Pendapatan (Bapenda) Provinsi Sulawesi Utara, June E.
Kedatangan June E dan rombongan tersebut di jemput langsung oleh Pj Bupati,Pj Sekda, Plt. Kepala BPKD, kepala Bagian Umum dan Perlengkapan, serta Kepala cabang BSG Boroko. bertempat di ruang kerja Bupati Bolmut.Kamis,19/12/2024
Darwin Muksin, menyampaikan Kunjungan kerja ini bertujuan untuk mendorong peningkatan kepatuhan masyarakat dalam membayar Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN-KB), serta memfasilitasi proses Mutasi Kendaraan Bermotor.
Langkah ini diharapkan dapat memperkuat pendapatan daerah sekaligus memberikan kemudahan bagi masyarakat yang hendak melakukan proses administrasi kendaraan serta meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kewajiban perpajakan.Tutup Darwin Muksin